Minggu, 03 April 2016

Pesan Ahok Kepada Siswa Disaat Tinjau UN


MANIS77 - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama meninjau langsung pelaksanaan ujian nasional (UN) hari pertama di SMA 30 Jakarta, Senin, 4 April 2016. Ahok, sapaan Basuki, sempat berpidato memberikan arahan kepada siswa. "Bapak tentu doakan kalian berhasil bisa maju ke perguruan tinggi swasta atau negeri dan Bapak berharap suatu saat nanti bisa dengar kalian menjadi pejabat baru melawan korupsi," ujar Ahok.

Selain itu, Ahok pun menekankan pentingnya kejujuran dalam menjalankan UN. Mendapat nilai yang tinggi, kata Ahok, akan sia-sia bila diraih dengan tidak jujur. "Kejujuran nomor satu, bukan nilai, yang penting kejujuran.

Bapak enggak pintar-pintar banget kok, Bapak lulus IP 2,8, tapi teman-teman Bapak bilang Bapak lebih pintar," ujar Ahok. Ahok berharap agar semua siswa berhasil melaksanan UN dengan lancar dan bisa melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi.

Seperti diketahui, seluruh siswa SMA sederajat melaksanakan UN serentak secara nasional mulai Senin, 4 April 2016 hingga Rabu, 6 April 2016. Sejak tahun 2015, UN tidak lagi menjadi penentu kelulusan. Begitu juga UN tahun ini tidak menjadi faktor penentu kelulusan. Kelulusan ditentukan oleh sekolah melalui ujian sekolah, bukan ujian nasional.

Victoria Azarenka
Pele Gugat Samsung
Bom Nuklir ISIS






Tidak ada komentar:

Posting Komentar